Ikan hidup di air. Ada yang di laut, di danau, di sungai, dan di kolam. Tubuh ikan terdiri dari bagian kepala, badan, sirip dan ekor.
Pada bagian kepala terdapat mata, mulut, dan insang.
Mata, berfungsi untuk melihat.
Mulut, berfungsi untuk makan.
Lubang hidung pada ikan tidak berfungsi untuk bernapas, melainkan sebagai alat indera penciuman yg berfungsi mengenali bau mangsa dan predator. Ikan bernapas dengan insang. Dengan insang maka ikan dapat bernapas di dalam air.
Bagian Tubuh
Tubuh ikan diselimuti oleh sisik yang tersusun rapi. Sisik ikan licin dan berlendir. Sisik berfungsi melindungi tubuh ikan.
Sirip dan Ekor
Sirip ikan berfungsi untuk berenang.
Ekor ikan berfungsi untuk mengarahkan gerak ikan, dengan cara menggerakkan ekornya untuk berbelok saat berenang.